HALAMAN

05 May, 2013

TERNYATA ASYIK JUGA NGEBLOG PAKAI ANDROID

Lama sudah ngga nge-blog bikin tangan dan otak mulai ngga sinkron. kegiatan dikantor juga membuatku "melupakan" sejenak hasrat untuk mengasah kemampuan menulis... Mungkin lebih tepat disebut dengan meng-update blog :p . Pasalnya, ngga ada waktu buat buka internet di kantor, sementara di rumah... Netbook yang biasa menemani pekerjaan dirumah, sampai kini kondisinya sedang "koma". Menurut info dari Wawan, teman sekolahku dulu, tempat ku titipkan netbook.. Penyakitnya adalah "bad sector"... Pokoknya inti dari semua itu adalah aku ngga bisa nge-nett lagi
:'(

Untunglah ada ide dari komunitas deBlogger yang sempat buat postingan "ngeblog" dengan android.
(tengkyu Om Bradley atas idenya), jadi ikut penasaran gimana caranya supaya bisa melanjutkan keinginan yang tertunda.(gayaaaa)...

Awalnya (sampai postingan ini di publish) ngga sabar ngetik dengan keypad yang kecil - kecil begini. Wajarlah... Karena jari jemari ku begitu lentik (baca-besar), seolah meledek buat mencet - mencet tuts nya. Ditambah touch screen yang bikin mata melotot buat meyakinkaRtn kalo jariku benar - benar sampai di huruf yang aku maksud... Semua benar - benar perlu kesabaran yang ekstra hebat.

tapi Sekarang malah aku lebih merasa nyaman dalam kondisi apapun untuk menggunakan android ini saat ngeblog. Sebut saja SAMSUNG GALAXY FIT, salah satu produk keluaran samsung ini sudah ku pakai sejak 8 bulan lalu. Awalnya menggunakan gadget ini karena bermasalah dengan blackberry yang baterainya kerap kali habis. Tapi makin kesini jadi ketagihan sama android, karena cara pakainya yang relatif lebih mudah dan banyak fitur yang bisa di download via play store. Q Maklumlah.. Layaknya punya mainan baru, aku tetap mencoba untuk bisa mahir mengetik via android ini :)) (norak.com).

Akhirnya.... Ada dan tiadanya Pc maupun  laptop tidak menjadi penghalang untuk tetap eksis di dunia blogger. Akupun bisa lakukan posting dima.na tempat saat ide menulis muncul tanpa khawatir akan hilang karena ngga punya alat tulis dan reminder.

No comments:

Post a Comment

" Berikan Komentar Anda Untuk Postingan Ini "